FORUM KONSULTASI PUBLIK TAHUN 2021

Pada tanggal 29 Juni 2021 Dinas Koperasi dan UKM DIY menyelenggarakan Forum Konsultasi Publik (FKP) secara daring melalui Zoom Meeting. Forum dipimpin oleh Sekretaris Dinas, dihadiri oleh Koperasi Pasar Gemah Ripah, BPKA DIY, Bappeda DIY, Universitas Ahmad Dahlan (KSSPS BMT BIF), Biro Administrasi Perekonomian dan SDA, dan instansi terkait lainnya sebagai perwakilan Koperasi dan UKM.Â

Forum Konsultasi Publik membahas tentang pelayanan publik melalui aplikasi Si Bakul Jogja yang dapat diakses melalui link sibakuljogja.jogjaprov.go.id. Pada kesempatan tersebut disampaikan layanan publik yang terdapat di aplikasi tersebut, meliputi Markethub Free Ongkir, Galeri Pasar Kotegede YIA, Layanan Data KUKM (Ladaku), Kesehatan Koperasi, Aplikasi Manajemen Koperasi, Aduan Anggota Koperasi, Desa Preneur , Sibakul UMKM dan Bagi Data.

Dalam diskusi tersebut terdapat beberapa masukan dan saran dari peserta yaitu, dari Wakil Universitas Ahmad Dahlan mengenai promosi yang perlu ditingkatkan melalui TV lokal dan sejenisnya serta memberikan space untuk koperasi mempromosikan produknya. Masukan dari Bappeda DIY mengenai cakupan promosi agar diperluas, yang selama ini baru di tingkat perkotaan, bisa diperluas di tingkat Kabupaten/Kota. Selain itu juga menyarankan agar pengembangan sistem untuk bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika terkait masalah keamanan data dan bermitra dengan perbankan menyangkut perihal transaksi financial pada fasilitasi pembiayaan. Masukan dari Biro Administrasi Perekonomian dan SDA mengenai pengelolaan data dalam Sibakul Jogja dari pengumpulan, pengolahan sd desiminasi data serta keamanan data, dan BPKA member masukan untuk perluasan publikasi Sibakul Jogja.Â

Forum konsultasi publik yang telah dilaksanakan ini akan menjadi acuan dalam menetapkan kebijakan untuk peningkatan kualitas pelayanan publik di Dinas Koperasi dan UKM DIY khususnya peningkatan kualitas pelayanan melalui Si Bakul Jogja (Hast).