KUNJUNGAN BAPAK MENTERI KOPERASI UKM RI KE PEMDA DIY

Dalam roadshow kewilayah Jatengdan DIY, selama tiga hari, Bapak Menteri Koperasi UKM RI, Drs Teten Masduki, berserta sejumlah deputi Kementerian Koperasi UKM RI, berkenan melakukan kunjungan ke Pemda DIY untuk memberikan sejumlah sertifikat kepada sejumlah perwakilan UMKM dan melakukan pembukaan diklat pengembangan kapasitas KUMKM (melalui DAK Non Fisik) secara on-line terhadap pelatihan yang pada Kamis, 6 Agustus 2020, pada pukul 08.00 – 09.30 WIB, dilakukan sebanyak 9 angkatan dan dilaksanakan secara serempak pada 4 hotel di Yogyakarta.

Rombongan Bapak Menteri Koperasi UKM RI diterima dengan hangat oleh Bapak Gubernur DIY, Sri Sultan HamengkuBuwono X di Gedhong WIlis, sambil bercengkerama terkait permasalahan penanganan pemulihan perekonomian daerah pada masa pandemic covid-19 ini. Kunjungan Bapak Menteri Koperasi dan UKM RI ini terkait sosialisasi sekaligus pemberian bantuan dalam roadshownya kewilayah Jateng-DIY terkait kebijakan Pemulihan Ekonomi Nasional, untuk meningkatkan performa perekonomian nasional yang sempat mengalami konstraksi hingga minus 5 persen.